(0461) 21725       lpmpp@unismuhluwuk.ac.id
Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pendidikan
(0461) 21725       lpmpp@unismuhluwuk.ac.id
Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pendidikan

AMI 2024: Komitmen Kami untuk Kualitas Pendidikan di Universitas Muhammadiyah Luwuk

Luwuk, 27 Agst- Dalam rangka mewujudkan visi menjadi institusi pendidikan tinggi yang unggul, Universitas Muhammadiyah Luwuk Banggai secara berkala menyelenggarakan Audit Mutu Internal (AMI). Kegiatan yang berlangsung selama dua minggu penuh, sejak tanggal 12 hingga 22 Agustus 2024, ini melibatkan 17 program studi. 

AMI merupakan instrumen penting dalam mengukur efektivitas sistem penjaminan mutu yang telah diterapkan di setiap program studi. Melalui kegiatan ini, seluruh aspek akademik, mulai dari kurikulum, proses pembelajaran, hingga sarana dan prasarana, dievaluasi secara komprehensif. Hasil dari AMI ini akan menjadi dasar bagi setiap program studi untuk melakukan perbaikan dan peningkatan mutu secara berkelanjutan.

Audit Mutu Internal telah berhasil mengidentifikasi berbagai kekuatan dan kelemahan dari 17 program studi yang telah diaudit di lingkungan Universitas Muhammadiyah Luwuk Banggai. Temuan-temuan penting dari AMI ini akan menjadi acuan bagi seluruh sivitas akademika untuk menyusun rencana aksi yang lebih terarah.

Melalui AMI, kita telah berhasil membangun fondasi yang solid untuk mewujudkan visi universitas. Komitmen untuk terus melakukan perbaikan secara berkelanjutan berdasarkan hasil evaluasi yang telah dilakukan akan terus Kami jaga.

Terima kasih kepada seluruh tim auditor, pimpinan fakultas, kepala program studi, dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa yang telah berkontribusi dalam suksesnya kegiatan AMI ini.

Kami berharap hasil dari AMI ini dapat mendorong seluruh komponen kampus untuk terus berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi mahasiswa.

Semoga semangat kita untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan akan semakin terjaga dab terus berkobar.

Amiin ya Rabbal Alamiin …

Leave a Reply